EKG diperlukan jika Anda mengalami gejala seperti:
Nyeri dada
Pusing
Jantung berdebar
Sesak napas
Dokter mungkin menyarankan EKG sebagai bagian dari:
Pemeriksaan
Proses sebelum bedah
Pemeriksaan efek alat pacu jantung
Pemeriksaan setelah bedah jantung
Hasil EKG dapat digunakan dokter untuk mengidentifikasi masalah jantung, di antaranya detak jantung tak teratur (aritmia), aliran darah yang tidak teratur ke otot jantung, cacat jantung bawaan, dan penyakit katup jantung.
Hasil tersebut juga membantu dokter menentukan ada tidaknya bagian jantung yang membesar atau tidak berfungsi sebagaimana mestinya.
Jika gejala Anda hilang-timbul
Jika gejala cenderung hilang-timbul, Anda mungkin perlu pemantauan EKG secara jarak jauh atau kontinu dalam jangka waktu yang lebih lama.
Pemantauan ini menggunakan alat, di antaranya:
Monitor holter, yaitu perangkat portabel yang secara terus-menerus merekam aktivitas listrik jantung. Biasanya, Anda perlu mengenakan perangkat ini selama 24–48 jam, atau lebih lama hingga 1–2 minggu.
Event monitor, yaitu perangkat portabel yang hanya melakukan perekaman selama beberapa menit saat terjadi gejala. Perangkat ini biasanya perlu dipakai selama 30 hari.
Implan perekam jantung, perangkat implan kecil yang dipasang di bawah kulit dada untuk pemantauan detak jantung secara kontinu dalam jangka panjang. Implan ini dapat digunakan selama hingga 3 tahun.
Seperti apa proses elektrokardiogram (EKG)?
Selama EKG:
Anda perlu berganti pakaian dengan baju rumah sakit untuk memudahkan pemasangan alat. Selain itu, perhiasan dan benda-benda lain yang berpotensi mengganggu pemeriksaan juga perlu ditanggalkan.
Anda akan diminta berbaring telentang di meja pemeriksaan atau ranjang.
Elektrode akan dipasang di dada, lengan, dan kaki. Rambut tubuh mungkin perlu dipangkas atau dicukur supaya elektrode benar-benar menempel pada kulit.
Elektrode ini terpasang ke kabel yang terhubung ke mesin EKG.
Anda tidak boleh bergerak maupun berbicara selama pemeriksaan. Pemeriksaan ini tidak sakit dan hanya berlangsung beberapa menit.
Seusai pemeriksaan, kabel dan konektor dilepas.
Anda lalu bisa kembali beraktivitas seperti biasa.
Pertanyaan umum
J: EKG adalah singkatan dari elektrokardiographie, ejaan bahasa Jerman untuk elektrokardiogram. ECG dan EKG mengacu ke pemeriksaan yang sama.
J: EKG berbeda dengan ekokardiogram. EKG merekam aktivitas listrik jantung. Sementara itu, ekokardiogram adalah pemindaian ultrasonografi yang menggunakan gelombang suara frekuensi tinggi untuk menghasilkan citra jantung.
Kedua pemeriksaan ini penting dan saling melengkapi.
EKG adalah pemeriksaan cepat dan terjangkau yang berguna untuk memeriksa dan mendeteksi kelainan detak dan irama jantung. Jika ada anomali, ekokardiogram adalah pemeriksaan sekunder yang bermanfaat untuk memberikan ‘citra’ internal jantung yang meliputi struktur, aliran darah, ukuran, dan bentuk jantung.
J: Pemeriksaan EKG dapat digunakan untuk mendiagnosis:
Ketidakseimbangan elektrolit (seperti potasium dan kalsium) dalam darah
Pembesaran jantung
Cairan di dalam atau pembengkakan perikardium
Serangan jantung atau aliran darah yang tidak memadai ke jantung
Miokarditis (peradangan jantung)
Serangan jantung yang sebelumnya terjadi atau yang terjadi saat ini
J: Pemeriksaan EKG berlangsung selama 10 menit. Durasi ini mencakup waktu yang dibutuhkan untuk memasang dan melepaskan elektrode.
J: EKG memberikan pembacaan aktivitas listrik jantung secara akurat, tetapi tidak selalu mengarah ke diagnosis yang akurat. Beberapa masalah jantung tidak dapat terlihat dari pemeriksaan EKG.
Namun, EKG lazim digunakan sebagai salah satu metode pemeriksaan karena dapat dilakukan dengan cepat dan terjangkau serta mendeteksi masalah-masalah umum, seperti gagal jantung, serangan jantung, dan irama jantung abnormal. Lengkapi EKG dengan berbagai pemeriksaan lain untuk hasil yang lebih akurat.
J: EKG merekam aktivitas listrik jantung. Saat jantung berdetak, sinyal listrik dikirimkan ke masing-masing dari 4 ruang jantung sehingga keempat ruang jantung tersebut berkontraksi dan berelaksasi secara harmonis.
Mesin EKG merekam aktivitas listrik ini dan menuliskannya dalam bentuk garis bergelombang. Berdasarkan pola garisnya, dokter dapat melihat seberapa bagus fungsi jantung.
Biasanya, pembacaan ini dilakukan dengan melihat garis bergelombang dan memperkirakan jaraknya serta menilai bentuk dan arah gelombangnya. Ada beberapa gelombang utama: P, Q, R, ST, dan T. Setiap gelombang menunjukkan gerakan spesifik jantung saat berdetak.
J: Elektrode EKG biasanya dipasang di beberapa area di sekitar jantung serta lengan dan kaki. Pemasangan standar ini memastikan pembacaan EKG yang akurat.
Untuk EKG 12 Sadapan, 6 elektrode dipasang di sekitar jantung dan dada untuk memperoleh data aktivitas listrik dari bagian depan, bagian belakang, dan sekat jantung. Dua konektor dipasang di setiap lengan. Totalnya, ada 10 elektrode yang dipasang pada tubuh.
J: Pemasangan elektrode adalah proses penting dan ada cara standar untuk melakukannya. Jika elektrode tidak terpasang dengan benar, hasil pembacaan mungkin tidak akurat.
J: Selama pemeriksaan EKG, elektrode akan dipasang di dada, lengan, dan kaki Anda. Agar nyaman, kenakan atasan yang mudah dilepas dan jangan kenakan celana ketat atau stoking. Agar elektrode dapat menempel erat ke kulit, jangan gunakan krim atau losion pada hari pemeriksaan.
J: Detak jantung dihitung berdasarkan irama jantung. Dalam pembacaan irama jantung teratur, hitung jumlah kotak besar antara satu puncak R dengan puncak R berikutnya. Gunakan rumus: 300 dibagi jumlah kotak besar.
Jika irama jantung tidak teratur, hitung jumlah kompleks (3 gelombang yang muncul secara cepat dan berturut-turut) yang timbul selama 10 detik. Untuk mengetahui jumlah detak jantung, gunakan rumus: jumlah kompleks dikali 6.
J: EKG sisi kanan mungkin perlu dilakukan jika terjadi serangan jantung yang melibatkan ventrikel (bilik) kanan jantung.
J: EKG mampu mendeteksi detak dan irama jantung yang terganggu pada kasus gagal jantung kongestif. Ada juga kemungkinan perubahan EKG lain yang dapat menunjukkan gagal jantung.
J: EKG adalah alat diagnostik yang efektif untuk memprediksi risiko serangan jantung. Namun, EKG perlu dilengkapi dengan beberapa pemeriksaan lain agar diagnosis lebih akurat.
Mengapa memilih Gleneagles Hospital?
Gleneagles Hospital senantiasa mengutamakan pemulihan Anda. Berdiri selama lebih dari 60 tahun di Singapura, tim spesialis jantung dan ahli bedah kardiotorasik kami menawarkan program pengobatan jantung dan vaskular komprehensif.
Spesialis kami mampu menjalankan berbagai terapi untuk gangguan jantung, termasuk penggunaan elektrokardiogram (EKG). Tersedia fasilitas modern dan lengkap dengan metode perawatan menyeluruh secara terpadu untuk membantu memulihkan kondisi Anda.
Gleneagles Hospital menawarkan rangkaian lengkap pemeriksaan, diagnosis, dan perawatan jantung dan vaskular. Spesialis jantung berpengalaman kami akan menyesuaikan rencana perawatan dengan gangguan jantung Anda dan memberikan upaya tindak lanjut guna memastikan Anda mendapat hasil perawatan yang diinginkan.
Pria
Wanita
Please check with your insurance provider for more information, and for their most up-to-date list of panel doctors.
^Specialists may qualify to be on the Extended Panel (EP). You may enjoy selected panel benefits depending on your policy and riders.
Bukanlah hal yang aneh jika kita mendengar atlet profesional mengalami serangan jantung pada saat mereka sedang berada di puncak permainannya. Ahli jantung dapat memberikan nasihat ahli kepada para atlet.