Plantar Fasciitis (Nyeri Tumit) - Diagnosis & Penanganan

Bagaimana cara mendiagnosis plantar fasciitis (nyeri tumit)?

Untuk memastikan plantar fasciitis, dokter akan memeriksa kaki dan menanyakan gejala yang Anda alami. Dokter mungkin akan menyarankan beragam tes, misalnya rontgen atau MRI, untuk memastikan bahwa nyeri tidak disebabkan oleh patah tulang atau artritis.

Jika setelah beristirahat nyeri tidak mereda, sebaiknya konsultasikan dengan dokter.

Bagaimana cara menangani plantar fasciitis (nyeri tumit)?

Ada beberapa jenis pengobatan rumahan dan opsi non-bedah untuk meringankan nyeri ini. Di antaranya adalah:

  • Istirahat
  • Hentikan semua aktivitas, seperti berlari atau melompat, yang dapat memperburuk rasa nyeri
  • Kompres dingin tumit
  • Gunakan alat bantu korektif, seperti sisipan ortotik atau sepatu yang memiliki topangan ekstra, agar alas kaki lebih empuk dan/atau untuk menopang arkus kaki
  • Pakai bidai pada malam hari untuk meregangkan betis dan kaki saat tidur
  • Konsumsi obat untuk meredakan nyeri dan peradangan dengan pengawasan dokter
  • Anda juga bisa melakukan terapi fisik untuk meregangkan plantar fascia dan tendon Achilles serta memperkuat otot kaki agar pergelangan kaki dan tumit lebih stabil.

Intervensi ini biasanya memakan waktu hingga 10 bulan sampai gejalanya membaik. Jika nyeri masih terasa, dokter mungkin menyarankan suntikan kortison untuk mengurangi peradangan.

Dokter bisa menyarankan opsi penanganan pembedahan jika penanganan non-bedah tidak berhasil, atau jika nyeri makin parah dan persisten selama lebih dari 6 bulan. Dokter juga mungkin menyarankan salah satu metode penanganan berikut:

  • Pelepasan plantar fascia. Pembedahan akan melepaskan sebagian plantar fascia dari tulang tumit. Meski dapat mengurangi ketegangan dan meredakan nyeri, prosedur ini mungkin akan melemahkan arkus kaki dan membatasi fungsinya.
  • Resesi gastrocnemius. Dokter akan menganjurkan pembedahan jika Anda kesulitan menggerakkan kaki, bahkan setelah peregangan. Prosedur ini akan memperpanjang otot betis, menambah rentang gerakan pergelangan kaki, sekaligus meredakan tekanan pada plantar fascia.

Karena pembedahan memiliki risiko, sebaiknya coba lakukan opsi penanganan non-bedah terlebih dahulu. Konsultasikan dengan dokter spesialis bedah ortopedi untuk menentukan metode penanganan yang paling sesuai dengan kondisi Anda.

Halaman ini telah ditinjau oleh peninjau konten medis kami.

Perlu bantuan?


Untuk mengajukan pertanyaan, hubungi
+65 6575 7575

Untuk membuat janji temu, hubungi kami via WhatsApp di nomor
+65 8111 9777